Pontianak, 30 Agustus 2022
1. Riwayat Penyakit Tidak Menular Pada Keluarga yang menderita penyakit diabetes mellitus sebesar 26,25%, penyakit hipertensi 50,77%, penyakit jantung 29,23%, penyakit stroke 18,46%, penyakit asma 12,31%, penyakit kanker 9,23%, dan penyakit kolesterol tinggi sebesar 35,38%.
2. Riwayat Penyakit Tidak Menular Pada Diri Sendiri yang menderita penyakit diabetes mellitus sebesar 3,08%, penyakit hipertensi 16,92%, penyakit jantung 3,08%, penyakit stroke 1,54%, penyakit asma 7,69%, penyakit kanker 1,54%, dan penyakit kolesterol tinggi sebesar 26,15%.
3. Merokok. Sebesar 21,54% pegawai dilingkungan ybs yang diskrining adalah perokok.
4. Konsumsi Alkohol. Sebesar 4,62% pegawai dilingkungan ybs yang diskrining dalam satu bulan terakhir mengkonsumsi alkohol minimal 1 gelas.
5. Aktivitas Fisik. Sebesar 44,62% pegawai dilingkungan ybs yang diskrining melakukan kegiatan olahraga/aktifitas fisik 10 menit secara terus menerus atau 30 menit dalam sehari atau 150 menit/minggu.
6. Konsumsi Buah dan Sayur. Sebesar 44,62% pegawai dilingkungan ybs yang diskrining mengkonsumsi sayur sebanyak 3 porsi (3 mangkuk kecil) dan buah 2 porsi dalam sehari.
7. Pemeriksaan Laboratorium. Berdasarkan pengukuran antropometri dikatehui Indeks Massa Tubuh (IMT) pegawai dilingkungan ybs yang diskrining sebesar 4,62% kurus, 36,92% normal, 20,00% berat badan berlebih dan 38,46% obesitas. sedangkan dalam pemeriksaan tekanan darah diketahui 69,23% bertekanan darah masih diambang batas (normal) dan sebesar 36,92% memiliki lingkar perut normal. Untuk pemeriksaan gula darah sewaktu diketahui sebesar 93,85% masih dalam ambang batas (normal), pemeriksaan kadar kolesterol total dalam darah sebesar 0% normal dan pemeriksaan kadar asam urat sebesar 0% normal. Dari hasil wawancara pemeriksaan klinis payudara ditemukan benjolan sebesar 6,15%, dan sebesar 44,62% mengalami gangguan penglihatan, serta 1,54% mengalami gangguan pendengaran.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar